MAN 1 Padang Panjang Go Nasional Lagi!
MAN 1 Kota Padang Panjang kembali mengukir prestasi gemilang dengan pelepasan kontingen lomba ajang KREASI di tingkat nasional. Dua kelompok penelitian dari MAN 1 Kota Padang Panjang berhasil lolos ke tingkat nasional, menjadikan mereka sebagai salah satu dari tiga kelompok yang mewakili Sumatera Barat di ajang bergengsi tersebut.
Ketua komite, yang juga mantan anggota DPRD Padang Panjang, Bapak Dr. Novi Hendri, mengungkapkan rasa bangganya terhadap pencapaian ini. "MAN 1 Kota Padang Panjang sangat luar biasa. Hari ini MAN 1 hanya bercerita tentang prestasi," ujar Dr. Novi Hendri.
Beliau juga menekankan komitmen komite untuk terus memberikan ruang yang seluas-luasnya kepada peserta didik dalam menunjukkan kemampuan mereka. Prestasi ini tidak hanya membanggakan sekolah, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk terus berprestasi di masa depan.